Pelatih Deltras Sidoarjo, Blitz Tarigan, meyakini akan adanya kebangkitan dari tim Persib Bandung setelah 2 kekalahan beruntun di Sumatera. Kendati demikian, Blitz membawa pasukannya ke Bandung bukan untuk menyerah. Pelatih yang menggantikan Jorge Steinebrunner ini menargetkan minimal satu angka di Stadion SIliwangi, Selasa (26/6) besok.
Disinggung soal kegagalan Persib menghadapi PSMS Medan dan PSAP Sigli, Blitz memandang hal itu dikarenakan faktor lapangan dan kelelahan yang dialami pemain. Pelatih asal Medan ini mempersiapkan timnya untuk mengantisipasi kebangkitan maman Abdruahman dan kawan-kawan.
“Saya yakin mereka (tim Persib) pasti berusaha bangkit. Apalagi mereka main di kandang. Kalau kemarin main lawan PSAP Sigli, saya tau mereka pasti udah lelah habis main di Medan. Lalu juga faktor lapangan, pasti mereka butuh adaptasi. Pemain-pemain Persib kan pemain berteknik. Jadi saya rasa kendalanya pasti soal lapangan,” papar Blitz usai sesi uji coba lapangan di Stadion Siliwangi, Senin (25/6) sore.
“Saya yakin mereka (tim Persib) pasti berusaha bangkit. Apalagi mereka main di kandang. Kalau kemarin main lawan PSAP Sigli, saya tau mereka pasti udah lelah habis main di Medan. Lalu juga faktor lapangan, pasti mereka butuh adaptasi. Pemain-pemain Persib kan pemain berteknik. Jadi saya rasa kendalanya pasti soal lapangan,” papar Blitz usai sesi uji coba lapangan di Stadion Siliwangi, Senin (25/6) sore.
Blitz tetap melihat Persib sebagai tim besar dan kuat. Absennya satu bek Persib, Abanda Herman pun tidak dianggapnya sebagai sebuah keuntungan untuk pasukannya. Budi Sudarsono cs tetap harus berusaha membongkar pertahanan dua bek tengah Persib, Maman Abdurahman dan Wildansyah.
“Saya kira kalau Persib, pelapisnya juga sama dengan pemain intinya. Jadi kita menganggap dibilang keuntungan, ya engga juga lah. Kita berusaha aja,” kilahnya.
Pelatih multi skill ini (pelatih teknik dan kiper) menyatakan semua pemainnya dalam keadaan siap untuk dimainkan dalam pertandingan besok sore. Tidak ada pemain cedera maupun terhukum akumulasi kartu kuning.
“Kalau ngeliat latihan tadi kayanya semua siap. Yang jelas kalau kita main pasti ada target. Target maksimal itu kan menang, tapi kita bermain berusaha untuk mendapat yang terbaik. Kalau tidak, ya minimal dapat satu (poin),” ujar mantan pelatih Timnas U-13 AFC Festival tersebut.
Pada putaran I di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, pertemuan kedua tim ini berakhir imbang tanpa gol. Saat ini Deltras berada di posisi kedua dari dasar klasemen dengan 29 angka dari 30 laga. Sementara Persib berada di urutan 9 dengan 40 poin dari 30 pertandingan.